Posisi Anda
Home > Lifestyle > 6 Manfaat Belajar Bahasa Inggeris Bagi Masyarakat Indonesia

6 Manfaat Belajar Bahasa Inggeris Bagi Masyarakat Indonesia

Manfaat Belajar Bahasa Inggeris

Lifestyle – Manfaat Belajar bahasa Inggeris ternyata tidak hanya dirasakan bagi siswa yang sedang duduk di bangku sekolah. Tetapi bagi masyarakat Indonesia pada umumnya.

Di era globalisasi yang telah berlangsung pada zaman now alias masa kini, mampu berkomunikasi dalam berbagai bahasa asing adalah sebuah tuntutan dalam semua pekerjaan, termasuk perihal berbisnis.

Setiap insan dimana pun dirinya berada sebaiknya belajar bahasa asing, khususnya Bahasa Inggris sedari dini guna mampu menjadi pribadi yang berkualitas serta bisa bersaing di tengah persaingan global yang begitu kompetitif.

Bahasa Inggris adalah salah satu bahasa yang digunakan dalam komunikasi secara global di seluruh penjuru dunia.

Komunikasi dalam bahasa Inggris pun kelak dibagi lagi dalam beberapa jenis, yang biasanya disesuaikan dengan gaya bahasa dan tradisi di masing-masing negara.

Meskipun ada banyak, secara umum bahasa Inggris dibagi atas dua kelompok besar, yaitu British dan American.

Jenis mana pun yang dipelajari, pada intinya struktur Bahasa Inggris memiliki ketentuan berbahasa yang serupa dan global.

Hanya saja gaya berbahasa, terutama aksen berkomunikasi, menjadi pembeda paling kentara dari seluruh jenis Bahasa Inggris.

Belajar Bahasa Inggris bukan cuma kewajiban para pelajar yang sedang mengenyam bangku pendidikan, melainkan merupakan kewajiban semua orang.

Siapapun sangat disarankan untuk selalu menuntut ilmu dan memperbaharui pengetahuan serta mengasah keterampilan, termasuk terkait kemampuan berbahasa Inggris.

Nah, berikut ini 6 Manfaat belajar Bahasa Inggeris bagi siapapun masyarakat Indonesia :

1. Bisa bekerja pada posisi yang lebih baik

Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa kemampuan berbahasa asing, terutama Bahasa Inggris, telah menjadi tuntutan beragam jenis pekerjaan.

Nah, pada umumnya, pekerjaan dengan Bahasa Inggris sebagai syarat mutlak merupakan penempatan posisi yang lebih baik ketimbang lowongan posisi lain di tempat kerja yang sama.

Baca Juga :   Pendapat Anda Tentang Gaya Hidup Orang Desa Setelah Dana Desa

Sebagai contoh sederhana tukang bersih-bersih alias cleaning service yang bekerja di perusahaan asing jarang yang harus mampu berbahasa Inggris.

Beda cerita dengan pegawai di bidang pemasaran atau bahkan para konsultan di perusahaan asing tersebut, yang mana kemampuan berbahasa Inggris menjadi hal wajib bagi mereka.

Kalau mereka tak mempelajari Bahasa Inggris sedari dini, otomatis mereka tak akan bisa menempati posisi pekerjaan tersebut.

Tapi, kalau mereka sudah fasih berbahasa Inggris, mereka bukan cuma bisa bekerja di perusahaan asing dengan posisi pekerjaan yang baik, melainkan mereka lambat laun bisa dipromosikan untuk menduduki posisi yang lebih tinggi dengan gaji yang lebih baik.

2. Tidak ketinggalan zaman

Jaman now alias masa kini sangat mengedepankan segala komunikasi dalam Bahasa Inggris. Ketika seseorang, apalagi masyarakat desa yang kerap kali jauh dari peradaban modern seperti di berbagai kota besar, jika tidak mengetahui manfaat belajar bahasa inggeris dan berkomunikasi dalam bahasa tersebut secara fasih, maka akan sulit sekali baginya untuk berkembang.

Seiring berjalannya waktu segala hal terus berkembang dan berubah, begitu pula diri seseorang yang perlu terus update dan belajar supaya bisa ikut berkembang.

Nah, kalau tak mampu berbahasa Inggris, dirinya akan mendapat banyak kesulitan karena memang segala perkembangan yang terjadi pada masa kini sudah banyak menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa yang mengglobal.

3. Tidak jadi pribadi yang gaptek

Gaptek alias gagap teknologi adalah suatu masalah bagi mereka yang tak mau senantiasa belajar. Seiring berjalannya waktu, teknologi juga terus berkembang dan maju. Itulah mengapa manusia harus terus belajar.

Baca Juga :   Seorang Pendeta Masuk Islam Setelah 43 Tahun Jadi Misionaris, Ini sebabnya

Apalagi kebanyakan teknologi berasal dari negara Barat. Termasuk juga segala hal berbasis teknologi Nasional di Indonesia yang kerap mengadopsi dari luar negeri.

Maka, tak heran segala teknologi akan berbau bahasa Inggeris di dalammya. Oleh karena itu, supaya mudah mempelajari dan memahami perkembangan teknologi, kemampuan berbahasa Inggris sangat diperlukan.

Dengan begitu, tak ada siapa pun manusia yang gagap teknologi.

Termasuk masyarakat desa yang mana akses informasi cenderung lebih sulit dan jarang didapatkan. Meskipun begitu, jangan patah semangat dalam belajar, baik tentang teknologi maupun Bahasa Inggris.

4. Menambah rekan dan mempeluas jaringan pertemanan

Seiring dengan Bahasa Inggris sebagai bentuk komunikasi yang global di seluruh penjuru dunia, maka dengan menguasai manfaat belajar berbahasa Inggris, kita dapat menambah rekan dari manapun, sekalipun mereka adalah orang asing dari luar negeri.

Bahasa Inggris memudahkan kita untuk memahami dan dipahami oleh berbagai orang.

Meskipun masyarakat dari desa, apalagi daerah pelosok di Indonesia, bisa berkomunikasi dengan mudah karena ada banyak akses berbasis teknologi yang memfasilitasi komunikasi.

Nah, supaya semakin mudah, tentu mempelajari Bahasa Inggris ini sangat penting supaya jika kita mampu berkomunikasi dalam bahasa tersebut, maka orang asing bisa jadi rekan kita dalam berbagai hal.

Tak ayal melalui kemampuan Bahasa Inggris, kemudian kita dapat memperluas jaringan pertemanan.

Manfaat dari luasnya jaringan pertemanan antara lain :

  • Membuka peluang lebih besar perihal bisnis,
  • Bisa melakukan pengiriman produk kita ke luar negeri alias eksport,
  • Memudahkan akses perjalanan kita ketika harus berkunjung maupun menetap tinggal di luar negeri sehingga perjalanan bisa lebih hemat, aman, dan nyaman,
  • Menjadi tour guide alias pembimbing para wisatawan asing tatkala mereka berkunjung ke negara kita, dan
  • Memperluas kesempatan untuk belajar ke luar negeri, apalagi dengan mendapatkan beasiswa.
Baca Juga :   Cara Mengatur Olahraga saat Puasa Agar Tetap Aman

Nah, dengan segala manfaat tersebut, secara tak langsung juga menjadi dampak baik yang dipetik dari manfaat belajar Bahasa Inggris.

5. Memiliki peluang lebih besar tuk bisa belajar di luar negeri

Berkesempatan lebih besar untuk belajar di luar negeri adalah hal paling penting yang didapat dari mempelajari Bahasa Inggris.

Apalagi sekarang beasiswa dari dalam maupun luar negeri sudah banyak berseliweran. Tak ayal membantu kita untuk bisa mewujudkan mimpi untuk belajar banyak di luar negeri, khususnya di negara Barat seperti Amerika, Inggris, Australia, Jepang, dan lainnya.

Sebagaimana ungkapan berkata “Tuntutlah ilmu sampai ke negeri Cina”, maka kita harus selalu meng-upgrade alias meningkatkan ilmu pengetahuan dan keterampilan supaya bisa unggul dan memberi banyak manfaat bagi diri sendiri, orang lain, maupun nusa dan bangsa.

6. Kelihatan gaul

Ini alasan sederhana dari manfaat belajar Bahasa Inggris. Tetapi sekalipun sederhana, terlihat gaul tetap saja jadi hal penting dalam kehidupan supaya kita tetap eksis.

Terutama eksis di tengah pergaulan dengan teman sebaya maupun di dalam komunitas yang lebih luas

Itulah tadi manfaat pentingnya belajar bahasa Inggeris bagi masyarakat Indonesia secara umum. Khusus untuk dunia pendidikan justeru belajar bahasa Inggeris sudah menjadi kewajiban yang harus dikuasai.

Karena saat ini banyak sekali Perguruan Tinggi di Indonesia yang sduah bekerjasama dengan luar Negeri dalam bidang pendidikan. Seperti yang dilakukan Politeknik Bengkalis Go Internasional, MoU Dengan Universitas Sains Taiwan. (Ev0)

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Top