Jumlah Penduduk Desa Ini Hanya 1 Orang Unik by admin - 24/04/20160 Unik – Jumlah penduduk desa yang tinggal di perkampungan ini hanya 1 orang. Padahal dulunya ramai yang menghuni kampung tersebut. Apakah desa ini termasuk daerah ekstrim ? Di zaman se moderen ini sepertinya tidak percaya kalau jumlah penduduk di suatu desa hanya 1 orang. Karena tentu anda akan bertanya siapa kepala desanya, siapa aparat desanya, siapa pula masyarakat desanya? Tapi ini benar-benar nyata. Sebuah desa di Propinsi Gansu China, terdapat sebuah desa yang hanya dihuni oleh satu orang saja. Kisahnya sebelum itu masyarakatnya ramai. Namun karena minimnya sumber daya alam di daerah tersebut membuat penghuninya satu per satu meninggalkan tempat tinggalnya. Padahal kalau kita bandingkan dengan jumlah keseluruhan penduduk negeri China mencapai 1,3 milyar. Tentu secara tidak langsung akan berbanding dengan lokasi tempat tinggal di negeri itu. Artinya dengan jumlah penduduk sebanyak itu, seolah tidak ada lagi tempat yang sepi atau kosong tanpa penghuni. Baca Juga : 5 Desa Paling Angker Selain Desa Penari Di IndonesiaBerdasarkan laporan dari CCTV, kampung tersebut di huni oleh satu orang bernama Liu Shengjia. Dia sudah tinggal di desa tersebut selama 10 tahun dalam keadaan sendiri. Dulunya tetangga Liu ramai. Tapi karena tidak tahan dengan kondisi alam yang gersang alias tidak punya sumber daya alam, mereka pergi satu-satu. Tinggalah Liu bersama ibunya yang sedang sakit. Tak lama ibunya meninggal dunia dan Liu tinggal sebatang kara. Pria ini mencoba untuk tetap bertahan di desa tersebut dengan hidup apa adanya. Karena warung yang paling dekat jaraknya ber kilo-kilo. Jangankan warung, sumber air saja pria china ini harus memikul ke rumahnya dari jarak sumber air yangt cukup jauh. Baca Juga : Kopi Semut Brazil Ternyata Unik Seperti Kopi LuwakWalaupun begitu, Liu Shengjia bukanlah orang yang terbelakang. Buktinya dia memiliki handphone dan rumahnya pun di aliri arus listrik. Pekerjaan sehari-harinya beternak domba dan menjaga kebun milik orang lain yang berdekatan dengan kampungnya. “Di sini bukan masalah bagi saya walaupun hidup sendiri . Tapi, saya juga ingin pindah dari sini ke tempat yang lebih ramai jika waktunya sudah tepat.” Terang Liu Shengjia. Mendengar cerita jumlah penduduk desa yang hanya 1 orang, tentu ini menjadi kisah yang cukup unik dan aneh. Memang banyak keanehan dan keunikan dari kisah-kisah yang ada di desa. Mulai dari budayanya, sejarahnya, dan yang menarik lagi ada Desa-desa Paling Unik Di Indonesia Dari Segi Namanya.